ANALISA MEDIA SOSIAL DAN KOMUNIKASI PEMASARAN CREATIVE MARKETING STRATEGIST @GARISTEMU.CO

Wulan Purnama Sari, Suzy Azeharie

Abstract


Tren media sosial yang kini erat dengan kehidupan masyarakat menyuguhkan beragam manfaat bagi berbagai sektor industri. Wahana media sosial ini memungkinkan pemilik bisnis untuk menjangkau pelanggan secara lebih luas dengan harga yang relatif murah. Namun dalam penggunaannya ini diperlukan kemampuan komunikasi pemasaran digital yang baik. Sebagai ahli komunikasi pemasaran, Garis Temu yang merupakan agensi media sosial dan creative marketing strategist juga melakukan komunikasi pemasaran digital bagi agensinya sendiri untuk dapat berlayar di tengah masyarakat, memperoleh kepercayaan konsumen, sehingga jasanya dapat dipakai oleh para pebisnis. Melakukan komunikasi pemasaran bagi bisnisnya sendiri, Garis Temu telah sukses meningkatkan kredibilitasnya sehingga kini telah memiliki pengikut organik sebanyak 59.600 orang, bekerja sama dengan pengusaha ternama, serta secara rutin berbagi insight tentang pemasaran di media sosialnya. Kemampuan komunikasi pemasaran di media sosial ini menjadi hal yang krusial dalam pengembangan bisnis di era revolusi industri 4.0. Dalam penelitian ini, peneliti bertujuan untuk menganalisis dan mendeskripsikan komunikasi pemasaran yang dilakukan oleh creative marketing strategist di media sosial, serta mengeksplorasi dan mendeskripsikan pemetaan engagement media sosial yang dimiliki oleh creative marketing strategist. Peneliti menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode social network analysis dengan menggunakan bantuan dari perangkat lunak social media analytics yaitu analisa.io. Subjek penelitian ini adalah akun media sosial creative marketing strategist @garistemu.co pada media sosial Instagram. Objek penelitian ini adalah komunikasi pemasaran creative marketing strategist di media sosial Instagram. Hasil penelitian menemukan bahwa Hasil penelitian menemukan bahwa engagement media sosial Garis Temu mencapai 1,01% atau kategori sedang. Secara umum, prinsip komunikasi pemasaran digital yang dilakukan oleh Garis Temu antara lain: (1) membentuk komunitas kreatif generasi muda melalui media sosial, (2) komunikasi pemasaran digital yang beresonansi dengan cara memanusiakan merek, dan (3) komunikasi pemasaran digital yang kreatif perlu mengikuti tren terkini yang bahkan global.

Keywords


analisa media sosial; creative marketing strategist; komunikasi pemasaran

References


Assauri, S. (2007). Manajemen Pemasaran. Jakarta: Raja Grafindo.

Bara, A. K. B. (2012). Membangun Kreativitas Pustakawan Di Perpustakaan. Jurnal Iqra’, 6(2), 40–51.

Databoks. (2022). Ada 204,7 Juta Pengguna Internet di Indonesia Awal 2022. Diakses dari https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2022/03/23/ada-2047-juta-pengguna-internet-di-indonesia-awal-2022.

Data Reportal. (2022). Digital 2022: Indonesia. Diakses pada https://datareportal.com/reports/digital-2022-indonesia.

Dellarosa, R., Maulana, R. A., Rahman, J., Bila, K. S., Handayani, H., & Maharani, H. (2021). Sosialisasi Pembuatan Konten Kreatif Digital Guna Meningkatkan Kreativitas Dan Menciptakan Inovasi Baru Bagi Generasi Muda Dimasa Pandemi. Jurnal Padma: Pengabdian Dharma Masyarakat, 1(3). https://doi.org/10.32493/jpdm.v1i3.11433

Dewi, V. (2014). Pengaruh Periklanan Dan Promosi Penjualan Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Di Pasar Swalayan Ada Pati. Undergraduate Thesis. Program Studi Manajemen Feb-Uksw. http://repository.uksw.edu/handle/123456789/5025

Ekaputri, H. E., Nurfadilah, F. A., Rafsanzani, F., & Santy, R. D. (2021). The Effect Of Creative Content To Increase Brand Awareness: Information Technology-Based Marketing Strategies. International Journal Of Research And Applied Technology, 1(2), 410–423. https://doi.org/10.34010/injuratech.v1i2.6771

Fikri, M. K., Filzah, A., & Imani, M. F. (2022). Pengaruh Kreatif, Inovasi Dan Strategi Pemasaran Terhadap Peningkatan Daya Beli Konsumen. Jurnal Ilmu Manajemen, Ekonomi Dan Kewirausahaan, 2(1), 117-138.

Haryanto, P. S., & Mulyoto, D. R. (2016). Effectiveness Of Entrepreneurship-Project Based Learning Model To Improve Creativity Using Holistic Perspective (The Four P’s). Business & Entrepreneurship Journal, 5(2).

Jasinta, F. A., & Oktavianti, R. (2019). Strategi Komunikasi Pemasaran Terpadu Dalam Pengambilan Keputusan Konsumen Di Bidang Jasa Pendidikan. Prologia, 3(2), 423–432. https://doi.org/10.24912/pr.v3i2.6381

KBBI. (N.D.). Konten. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Retrieved December 23, 2022, From Https://Kbbi.Kemdikbud.Go.Id/Entri/Konten

Kennedy, & Soemanagara, R. (2006). Marketing Communication: Taktik & Strategi. Jakarta: Bhuana Ilmu Populer.

Kotler, P., & Keller, K. L. (2016). Marketing Mangement. In Pearson Edition Limited.

Kusuma, D. F., & Sugandi, M. S. (2019). Strategi Pemanfaatan Instagram Sebagai Media Komunikasi Pemasaran Digital Yang Dilakukan Oleh Dino Donuts. Jurnal Manajemen Komunikasi, 3(1), 18. https://doi.org/10.24198/jmk.v3i1.12963

Liedfray, T., Waani, F. J., & Lasut, J. J. (2022). Peran Media Sosial Dalam Mempererat Interaksi Antar Keluarga Di Desa Esandom Kecamatan Tombatu Timur Kabupaten Tombatu Timur Kabupaten Minasa Tenggara. Jurnal Ilmiah Society, 2(1), 2.

Pasaribu, R. (2020). Optimalisasi Media Online Sebagai Solusi Promosi Pemasaran Umkm Di Semarang Pada Masa Pandemi Covid-19. Jurnal Komunikasi Dan Media, 1(1), 33–44. https://doi.org/10.24167/jkm.v1i1.2848

Puspitarini , D. S., & Nuraeni , R. (2019). Pemanfaatan Media Sosial Sebagai Media Promosi (Studi Deskriptif Pada Happy Go Lucky House). Jurnal Common, 3.

Siagian, A. O., & Cahyono, Y. (2021). Strategi Pemulihan Pemasaran Umkm Di Masa Pandemi Covid-19 Pada Sektor Ekonomi Kreatif. Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi Bisnis, 3(1), 206-217.

Soraya, P. P. (2021). Cara Menghitung Engagement Rate Instagram Dengan Tools. Diakses Pada Https://Dotnextdigital.Com/Cara-Menghitung-Instagram-Rate/

Supardi. (2005). Kreativitas, Kebudayaan, Dan Perkembangan Iptek. Bandung: Alfabeta.

Utaminingsih , A. (2016). Pengaruh Orientasi Pasar, Inovasi, Dan Kreativitas Strategi Pemasaran Terhadap Kinerja Pemasaran Pada Ukm Kerajinan Rotan Di Desa Teluk Wetan Welehan Jepara. Media Ekonomi Dan Manajemen, 31(2), 78.




DOI: https://doi.org/10.36914/jikb.v9i2.1035

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Jurnal Ilmu Komunikasi dan Bisnis

Publisher: Sekolah Tinggi Ilmu Komunikasi dan Sekretari Tarakanita Copyright